Horchata
Bahan
Cara Buat- 70g Hazelnut
- 70g Almond
- 40g Oats
- 100g Beras bulir panjang (mentah)
- 70g Kakao nibs (Cocoa nibs)
- 10g Terra Rossa Cocoa Powder
- 1 batang kayu manis
- 1L Air
- 200g Gula
- 250ml Nut milk (bisa juga menggunakan oat milk atau susu biasa)
- Panaskan oven hingga mencapai suhu 175 deg C.
- Letakkan hazelnut dan almond diatas tray yang sudah dilapisi dengan kertas roti, panggang sampai kuning keemasan (6 - 8 menit).
- Letakkan oats, kakao nib, dan beras diatas tray yang sudah dilapisi kertas roti dan panggang sampai sedikit berwarna kecoklatan (kurang lebih 5 menit).
- Setelah semua bahan selesai dipanggang, masukkan kedalam bowl dan tambahkan Terra Rossa dan kayu manis. Aduk rata lalu sisihkan hingga siap untuk digunakan.
- Masukkan air dan gula kedalam saucepan. Masak hingga mendidih hingga gula larut dan menjadi sirup.
- Tuang sirup kedalam campuran bahan kering, aduk hingga rata. Diamkan selama 5 menit.
- Masukkan campuran diatas kedalam blender dan blender dengan kecepatan tinggi selamat 2 - 5 menit (tergantung dengan kekuatan blender).
- Saring menggunakan saringan halus, lalu tuang kembali kedalam blender dan lakukan step 7 sekali lagi. Setelah itu, saring dan masukkan kedalam container kedap udara.
- Tambahkan nut milk dan aduk hingga rata. Dapat disimpan didalam kulkas hingga 5 hari.
- Nikmati dengan es batu dan sedikit taburan kakao bubuk Terra Rossa.
